10 Toko Sepatu Wanita Terpercaya dan Murah di Shopee
Artikel mengenai daftar toko sepatu wanita terpercaya di Shopee ini saya susun berdasarkan riset sederhana saya sendiri secara online. Metode pengumpulan informasinya adalah dengan cara mencari-cari toko relevan sebanyak mungkin kemudian melakukan eliminasi atau filter satu persatu berdasarkan rating toko dan jumlah pengikut.
Saya hanya menampilkan penjual dengan rating 4.9 dari skala 5.0 karena menurut saya rating yang tinggi merupakan poin penting untuk mengetahui bahwa sebuah toko bagus menurut penilaian konsumen. Semakin tinggi jumlah follower dan semakin tinggi rating, maka toko tersebut dapat dikategorikan sebagai toko terbaik pilihan pembeli.
Semua merek dan link yang dimuat di halaman ini tidak ada hubungan dengan Shopee maupun penjual tersebut. Bukan permintaan endorse atau iklan dengan pihak terkait. Daftar ini murni dibuat mandiri untuk arsip saya sendiri. Untuk tulisan yang khusus bekerja sama dengan pihak lain akan saya pisahkan dalam halaman tersendiri dan diberi label pembeda sebagai "sponsored post".
Sebagai pecinta belanja online, saya berharap mengetahui mana saja toko sepatu wanita terpercaya di Shopee yang menjual harga murah dan kualitas produk bagus. Jika sewaktu-waktu saya mau belanja, bisa langsung mengunjungi toko yang sudah saya tandai. Tidak perlu repot mencari-cari lagi. Sekalian, tulisan ini untuk berbagi informasi dari konsumen untuk konsumen. Daripada informasi ini cuma saya simpan sendiri, saya pikir akan lebih baik dibagikan mana tahu berguna buat teman-teman pemula.
1. Sneakypair Official, pengikut 323,5 ribu dan rating 4.9/5.0 (link)
Toko ini saya tulis di urutan pertama karena jumlah followernya banyak dan penilaian bagus semua. Sesuai dengan namanya, seller mayoritas menjual sepatu sneaker wanita. Semua produknya berasal dari import, original dan memiliki segel hologram. Sementara itu, untuk pengiriman paket dari Kota Bandung. Pertama kali berkunjung, saya langsung jatuh hati dengan produk Sneakypair. Beberapa diantara produknya berwarna feminim seperti pink muda dan ada motif-motif yang cocok untuk cewek. Kombinasi polos, gambar yang lucu dan bikin gemas.
Selain sneaker, juga menjual sepatu boots wanita yang keren-keren. Kekinian banget. Ada sekitar 312 jenis produk yang bisa dipilih. Bisa dibilang model yang dijual up to date, style terbaru dan lagi tren. Selain itu, keunikan toko ini menurut saya karena menyediakan sepatu sneaker atau boots dengan hak tinggi. Jadi, para perempuan tidak perlu dipusingkan dengan postur rendah. Sepatu ini ada yang khusus kategori sneaker peninggi dengan tambahan tinggi 3-5 cm. Sizenya pun tergolong lengkap sehingga yang berkaki kecil seperti saya bisa mendapatkan yang pas disini.
2. Urban & Co Official Shop, pengikut 250,2 ribu dan rating 4.9/ 5.0 (link)
Toko ini merupakan salah satu surga sepatu wanita yang termasuk banyak penggemarnya. Ternyata memiliki toko offline dengan nama Essential Urban & Co di mall-mall besar di seluruh Indonesia yang saat ini terdapat 30 cabang. Mempunyai sekitar 463 pilihan produk, Urban & Co memiliki koleksi produk yang lumayan lengkap. Mayoritas produk didominasi oleh wedges, heels, flat shoes, flip flop dan sandal. Terlebih juga ada disediakan beberapa hand bag import yang terbuat dari kulit sintesis dengan model terbaru.
Rata-rata penilaian dan review dari pembeli bagus, lebih banyak bintang 5.0 dan bintang 4.9. Harga yang dibanderol lumayan terjangkau dan murah, sendal bisa didapat mulai dari harga Rp 75.000 hingga Rp 500.000. Motif dan model produk yang dijual unik, berbeda dari kebanyakan. Beberapa produk memiliki corak polos elegan dan ada juga yang motif bunga sehingga menimbulkan kesan girly. Disamping itu, terdapat sendal dengan berbagai variasi tali. Oya, sejauh ini teman-teman belum bisa membeli sneaker wanita disini karena memang belum menjual.
3. Luxus Official Shop, pengikut 179,1 ribu dan rating 4.9/5.0 (link)
Toko ini merupakan akun resmi dari Luxus, supplier produk import dari Korea. Seller ini mengabarkan bahwa mereka adalah pihak pertama yang membuka cabang di lokasi Tangerang. Sesuai dengan lokasi, pengiriman paket dari Kota Tangerang dan toko memiliki performa chat 99 %. Umumnya yang dijual adalah sneaker wanita dengan tali dan model slip on. Modelnya juga punya ciri khas sendiri yaitu terdapat aksen atau motif-motif yang jarang dipasaran. Perpaduan warna yang tidak biasa ala-ala korea gitu.
Seller memiliki stok atau jumlah produk sekitar 453 jenis. Soal harga juga tergolong murah, hanya berkisar antara Rp 80.000- Rp 150.000. Namun, kadang ada promo lelang secara live dimana pembeli bisa mendapatkan harga hingga Rp 40.000. Ya, seller lumayan sering muncul di live Shopee. Agar lebih hemat, pembeli juga diberikan voucher toko untuk seluruh produk di keranjang belanja dan promo cuci gudang. Diskon mulai Rp 5.000 dengan minimal belanja Rp 149.000. Produk sepatu fashion import korea style yang trending dan terjual dalam jumlah ribuan pcs yaitu luxus nana, luxus rose, luxus yooji dan luxus hana,
4. Slavina Official Shop, pengikut 165,6 ribu dan rating 4.9/5.0 (link)
Sebuah toko original brand dengan lokasi pengiriman dari Jakarta Barat dan memiliki performa chat 99 %. Harganya juga tergolong murah, mulai dari Rp 70.000 hingga Rp 200.000. Penilaian pembeli untuk produk rata-rata bagus, berkisar antara 4.8 sampai 4.9.
Keunikan toko ini menurut saya terletak pada motif atau corak sepatu yang dijual. Model sepatu sneakernya unik-unik dan sedikit berbeda dari yang lain. Saya suka dan sudah menandai beberapa item untuk dibeli ke depannya. Mungkin pas lebaran nanti. Bila umumnya polos tapi disini ada motif-motif lucu yang cewek banget seperti pita, polkadot, love dan lainnya.
Selain itu, variasi pilihan warna beragam. Ada warna yang lumayan berani dan cerah-cerah seperti merah, hijau, marun, pink, kuning dan hijau. Ada juga warna lembut atau pastel yang terkesan lebih feminim. Seller juga memberikan pilihan promo diskon. Toko ini khusus menjual sepatu wanita dewasa seperti slip on, flats, heels, wedges, sneaker biasa dan rajut. Jumlah total produk yang terpajang di etalase sekitar 279 produk. Lumayan banyak pilihan. Size rata-rata sesuai ukuran kaki perempuan pada umumnya yaitu dari 36-40.
5. Sepatu Fashion Official, pengikut 136,3 ribu dan rating 4.9/5.0 (link)
Tidak jauh berbeda dengan toko sebelumnya, Sepatu Fashion Official ini juga khusus menjual sepatu wanita. Mayoritas produknya adalah sneaker model kekinian dan wedges. Selain itu, juga menjual perlengkapan traveling seperti tas organizer sepatu dan baju. Memiliki koleksi produk sekitar 102 jenis dan performa chat 99 %, produknya termasuk laris terjual setiap hari. Beberapa kategori sepatu terlaris rata-rata terjual di atas 1.000 pcs.
Bagian yang menonjol menurut saya adalah promo yang diberikan seller. Pada saat saya mengunjungi, terdapat 5 buah pilihan voucher cashback yang bisa dinikmati pembeli. Tak hanya itu, ternyata juga ada kategori produk yang sedang diskon.
6. Panarybody Indonesia, pengikut 131,9 ribu dan rating 4.9/5.0 (link)
Beberapa kategori etalase toko yang bisa dipilih yaitu sepatu sport atau sneaker wanita, sendal wanita hingga berbagai jenis tas khusus untuk kaum hawa. Tidak hanya menjual barang bagi wanita, toko ini juga menyediakan berbagai sepatu dan sendal pria. Variasi serta koleksi sangat beragam. Mulai dari sandal jepit, sandal gunung, sandal slide, sepatu lari dan sepatu kasual untuk pekerja kantoran. Soal harga rata-rata diantara Rp 100.000 hingga Rp 200.000.
Panarybodi Indonesia berlokasi di Surabaya dan menjual produk yang original handmade 100 % import dari China. Pas saya berkunjung ke toko ini dan melihat-lihat, saya tertarik dengan sepatu sneaker wanita yang terbuat dari kanvas. Disini lumayan banyak pilihan sepatu kanvasnya. Motif dan coraknya khas dan berbeda dari toko lain. Secara umum, rating tokonya sangat bagus tapi saya menemukan beberapa produk yang ratingnya 4.7.
7. Pusat Butik, pengikut 50,7 ribu dan rating 4.9/5.0 (link)
Toko dengan pengiriman paket dari daerah Jakarta Barat ini memiliki performa chat sebesar 95%. Secara umum rating masing-masing produk bagus namun ada beberapa kecil saja yang ratingnya rendah. Saya perhatikan seksama, harga produk tergolong murah. Misalnya, untuk sepatu anak berkisar antara Rp 50.000-Rp 100.000. Sementara itu, untuk sepatu dewasa, mulai dari Rp 100.000 hingga Rp 150.000.
Mayoritas menjual sepatu wanita model terbaru import seperti sneaker slip on, heels, flat, wedges, sendal pesta dan khusus big size. Juga ada sepatu pria juga cuma tidak begitu banyak. Lebih kurang dari produk yang ada 85 % sepatu wanita, 5 % sepatu pria dan 10 % sepatu anak perempuan maupun laki-laki. Saya jatuh hati sekali dengan model sepatu kerjanya, hanya saja sementara ini saya sudah resign kerja kantoran.
Jadi, saya lebih tertarik dengan sneakernya, warnanya ada yang feminim banget dan ukurannya mulai dari yang kecil yaitu 36. Baru kali ini saya menemukan toko yang menyediakan ukuran kecil soalnya selama ini agak sulit mencari sepatu untuk kaki kecil mungil saya. Sering kebesaran. Terkait jumlah stok yang dimiliki seller tergolong sedang, tidak terlalu banyak dan juga tidak terllau sedikit. Ada sekitar 363 produk. Bisalah sedikit leluasa memilih. Selain itu, terdapat promo cashback yang bisa dinikmati.
8. One Love Official, pengikut 39 ribu dan rating 4.9/5.0 (link)
Berbeda dari toko lain yang umumnya menyediakan produk import dan didominasi oleh sneaker, One Love lebih banyak menjual sepatu wanita boot, wedges, sandal slip dan non slip, sepatu bustong hak wanita dan sepatu bustong pria. Mayoritas produk terbuat dari bahan kulit sintetis bolero. Jadi, ada kesan hand made dan traditionalnya gitu. Seller ini ternyata memang pengrajin sandal dan sepatu lokal yang berasal dari Tasikmalaya. Toko yang menamakan diri sebagai raja sendal dan sepatu trendy masa kini ini menginformasikan kalau mereka menyediakan produk dengan kualitas terjakin, awet dan harga terjangkau. Harga produk rata-rata berkisar antara Rp 100.000-Rp 200.000.
Salah satu hal yang unik menurut saya adalah layanan garansi produk dengan ketentuan jika lem nyoplok bisa dikembalikan atau diretur dengan waktu 30 hari. Jika terbukti tidak asli seller katanya siap sedia mengganti 20 x lipat. Kemudian, untuk pengiriman toko ini memakai sistem non stop. Tidak ada hari libur, aktif 24 jam sehari dan 7 hari seminggu. Beda sekali dengan toko lain yang umumnya cuma beroperasi hari kerja Senin sampai Sabtu. Sementara itu, pilihan ekspedisi bisa cara transfer biasa maupun COD.
9. Svekes, pengikut 26, 8 ribu dan rating 4.9/5.0 (link)
Pengiriman paket toko ini dari kawasan Jakarta Utara dan memiliki performa chat 99 %. Mayoritas menjual sepatu wanita dewasa, walau ada beberapa koleksi sepatu pria dan anak baik laki-laki maupun perempuan. Tersedia sepatu LED khusus anak yang lagi tren sekarang. Kategori pilihannya terdiri dari sneaker tali atau tanpa tali, flat shoes, boot dan wedges. Selain itu juga menjual kaos kaki, perlengkapan ibu & bayi serta souvenir dan pesta.
Di deskripsinya, toko ini memberitahukan kalau mereka memiliki pabrik sendiri dan berkomitmen untuk layanan purna jual. Harganya juga tergolong murah, mulai dari Rp 50.000 hingga Rp 100.000. Rata-rata penilaian per produk bagus. Jumlah koleksi sekitar 100 produk. Terdapat promo diskon sesuai tingkat belanja.
10. Shopping_shop78, pengikut 5,8 ribu dan rating 4.9/5.0 (link)
Toko terakhir ini tergolong pendatang baru di Shopee, membuka cabang baru sekitar 7 bulan belakangan. Namun, penggemarnya termasuk lumayan. Jumlah produknya juga masih sedikit dibanding toko lain, hanya berjumlah 70 pilihan. Saya memilih seller ini masuk dalam salah satu list artikel ini karena seller khusus menjual flatshoes dari pengrajin lokal di Bogor. Ya, hanya menjual sepatu flat dalam berbagai model. Produk yang dijual tidak campur dengan sepatu jenis lain.
Mayoritas sepatu yang dijual dengan nama brand Gratica yang terbuat dari material vinci premium yang dipadukan dengan out sol of rubber (karet) sehingga tidak licin saat digunakan dan nyaman dipakai. Saya tertarik karena tersedia size ukuran buat kaki kecil mulai dari 37 sampai 40. Diamping itu, varian warnanya lumayan banyak seperti hitam, coklat, krem, camel, salem, kuning dan moka.
***
Oya, rating toko sepatu wanita terpercaya di Shopee diatas sesuai dengan tanggal dan bulan saya membuat daftar tulisan ini yaitu per 22 Desember 2020. Tingkat rating toko bisa saja mengalami perubahan dengan seiringnya waktu. Tergantung kemampuan toko mempertahankan ratingnya masing-masing. Faktanya, semakin bertambah banyak follower, semakin beragam penilaian dari pembeli. Jika memungkinkan dan ada perubahan, insallah akan saya usahakan untuk memperbarui informasinya.
0 komentar :
Melayani pengisian akun Paypal dan penukaran saldo paypal ke akun bank indonesia. Proses cepat dan mudah.
Cari Blog Ini
Diberdayakan oleh Blogger.
Contact
Labels
A-Z Tanya Jawab
Amber
Android Umum
Aplikasi
Bank
Belajar dari Kesalahan
Belanja Aman
Belanja Murah
Berbagi Pengalaman
Bisnis
Blogger
f(x)
Godaddy
Gratis Ongkir
Harbolnas 2020
Indihome
Informasi
Informasi Pengetahuan
Informasi Umum
Inspirasi Fashion
Internet
Islam
Jual Beli Online
Kalender
Kata-kata
Kesehatan
Komputer
Konsumen Cermat
Kost
kpop
Krystal
Lalu lintas
Lazada
Lowongan Pekerjaan
Luna
make money
make money online
music video
online shop
paid to click
payza
Pekerjaan
Pembayaran Digital
Pendidikan
Percetakan
Providers
ptc
Rekomendasi 4.9
Ruang Pemula
Shopee
Song Qian
sosial media
Sulli
Surat Berkas
Tantangan Hemat
Tas selempang wanita
Tekno
Tips
Token Listrik
Tokopedia
trafficmonsoon
tupperware
tupperware promo
Tutorial
useclix
Victoria Song
VPS
Youtube
statistics
Google Plus
Facebook
Twitter
Posting Komentar